UPdates - Kabar terkait kandidat asisten pelatih lokal yang akan mendampingi Patrick Kluivert di Timnas Indonesia masih menjadi tanda tanya besar. Sejumlah nama pun dikaitkan akan membantu Patrick di Timnas Senior jelang lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
You may also like : Legenda PSM Makassar Masuk Daftar Calon Asisten Patrick Kluivert
PSSI sebelumnya akan menyodorkan 10 pelatih Lokal kepada Patrick Kluivert. Dua diantaranya akan dipilih pelatih Belanda tersebut agar bisa membantunya di TImnas Indonesia.
Sejumlah nama pun mencuat, seperti Kurniawan Dwi Yulianto, sampai mantan kapten PSM Makassar, Zulkifli Syukur. Keduanya erat dikaitkan masuk dalam daftar 10 pelatih yang disodorkan PSSI.
Pantauan Keidenesia, Senin, 3 Februari 2025, akun Instagram @gosipfootball terlihat memasang postingan surat undangan dari PSSI dengan nomor:555/UDN/303/II-2025, yang ditujukan kepada Zulkifli untuk mengikuti wawancara calon asisten pelatih Tim Nasional sepakbola Indonesia.
“Sehubungan dengan adanya kebutuhan Asisten Pelatih Tim Nasional Indonesia untuk melengkapi tim kepelatihan Tim Nasional Indonesia,” tulis surat bertanda tangan Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
“Maka dengan ini kami mengharapkan kehadiran dari bapak Zulkifli Syukur untuk menghadiri wawancara calon asisten pelatih Tim Nasional,” lanjut bunyi surat tersebut.
Surat itu menerangkan jika pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, yang akan mewawancarai Zulkifli Syukur. Namun, untuk hari, tanggal, waktu, dan tempat, ditutup atau di-blur.
"Diharapkan calon asisten pelatih dapat hadir tepat waktu untuk mengikuti wawancara di atas. Demikian undangan ini disampaikan. Atas perhatian dan perkenaan kehadirannya diucapkan terima kasih," ujar surat PSSI itu.
Zulkifli Syukur saat ini menukangi tim Liga 2 Persela Lamongan. Meski baru di dunia kepelatihan, dirinya sukses membawa Persela sementara berada di urutan kedua Grup B putaran pertama 8 besar Liga 2.
Kluivert sejatinya telah memiliki tiga asisten di Timnas Indonesia yang semuanya dari Belanda. Mereka yakni Alex Pastoor, Denny Landzaat, dan Gerald Vanenburg.
Namun, Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, ingin tim kepelatihan Kluivert di Timnas Indonesia dilengkapi oleh dua asisten pelatih yang berasal dari Indonesia. Mekanisme pemilihannya melalui wawancara.