UPdates - PSM Makassar akan menghadapi tim tamu Semen Padang di pekan ke-28 Liga 1 musim 2024-2025. Laga ini bisa disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel.
You may also like : Hasil Assessment Polisi di Stadion BJ Habibie Jelang PSM Makassar vs Persebaya
Duel antara PSM Makassar melawan Semen Padang akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Kota Parepare, Kamis, 10 April 2025. Kick-off dimulai pada pukul 16.30 WITA.
You might be interested : Profil Karel Rizald yang Lanjutkan Tradisi Pemain Papua di PSM Makassar
Saat ini, Semen Padang bertengger di posisi 17 klasemen Liga 1 dengan 22 poin berkat 5 kemenangan, 7 kali imbang, dan 15 kali kalah. Sebaliknya, PSM berada di urutan ke-8 klasemen dengan 40 poin.
Melihat posisinya, PSM harusnya tak akan kesulitan pulang dengan angka penuh. Namun sejumlah faktor diperkirakan bakal membuat pertandingan berjalan tak mudah.
Belum lagi melihat posisi Semen Padang sebagai tim juru kunci. Dengan musim tinggal menyisakan 7 pekan, Kabau Sirah niscaya akan berjuang habis-habisan untuk tetap bertahan di kasta teratas.
Hal ini disadari betul oleh Bernardo. Kenyataan bahwa timnya harus menderita kekalahan di laga terakhir di kandang kontra Persebaya membuat sang maestro asal Portugal tersebut makin waspada. Pada pertandingan tersebut, PSM tumbang 0-1 atas Bajul Ijo lewat gol Francisco Rivera di menit 63.
“Kami tidak meninggalkan kenangan uang baik di laga terakhir (di Stadion BJ Habibie), karena kalah dari Persebaya,” ujarnya.
Bernardo pun berharap, suporter tetap memadati stadion Gelora BJ Habibie meski bukan dihari libur. Pasalnya kehadiran pendukung setia PSM akan menambah kepercayaan diri pemain.
“Untuk pertandingan besok, kami berharap suporter kembali datang memberikan dukungan ke stadion seperti pertandingan sebelumnya di kompetisi internasional, di mana suporter mendukung dengan fantastis,” harapnya.
“Pemain yang merayakan dukungan ini, mereka akan mendapatkan energi ekstra untuk menampilkan performa yang bagus,” tutup Bernardo Tavares..
Berikut Link Live streaming PSM Makassar vs Semen Padang: