Manasik haji kabupaten Luwu (Foto: Web Kemenag Sulsel).

Masa Tunggu Haji Sulsel Capai 49 Tahun, Terlama di Indonesia

17 April 2025
Font +
Font -

UPdates - Provinsi Sulawesi Selatan mencatat masa tunggu pemberangkatan haji terlama di Indonesia. Di salah satu kabupaten, calon jemaah haji yang mendaftar tahun ini harus menunggu hingga 49 tahun untuk bisa berangkat ke Tanah Suci.

You may also like : 26b023ae9e5d0e016588981b69970c3dBiaya Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025 Turun, Embarkasi Makassar Tetap Paling Mahal

Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Selatan, H. Ali Yafid, saat memberikan pembekalan manasik haji kepada 269 calon jemaah haji asal Kabupaten Luwu Tahun 1446 H/2025 M, Senin, 14 April 2025 lalu.

"Data per hari ini menunjukkan masa tunggu tercepat di Sulsel adalah Kabupaten Luwu dengan 24 tahun, sementara yang terlama adalah Kabupaten Bantaeng dengan masa tunggu mencapai 49 tahun," kata Ali Yafid dikutip Keidenesia dari laman resmi Kemenag Sulsel, Kamis, 17 April 2025.

Ali Yafid mengimbau calon jemaah untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan berhaji yang telah diperoleh setelah menanti lama. Dia bahkan mengingatkan pentingnya mengikuti seluruh rangkaian manasik serta menjaga kesehatan.

"Perjalanan haji dari Indonesia ke Arab Saudi hingga kembali ke tanah air berlangsung sekitar 41 hari. Ini membutuhkan kesabaran, ketulusan, dan keikhlasan," ujarnya.

Dia berharap para jemaah tidak hanya menjadi haji yang sah atau maqbul, tetapi mampu mencapai predikat mabrur, yaitu haji yang diterima Allah dan membawa dampak positif dalam kehidupan sehari-hari.

“Haji maqbul itu sah secara hukum, tetapi haji mabrur terlihat dari perilaku setelah kembali. Yang menilai bukan kita, tapi orang-orang di sekitar kita, keluarga, tetangga, dan lingkungan,” tegasnya.

Sebanyak 269 calon jemaah haji asal Kabupaten Luwu tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 16 bersama jemaah dari Kabupaten Pangkep. Mereka dijadwalkan masuk Asrama Haji Sudiang pada 10 Mei 2025 dan akan diberangkatkan ke Arab Saudi melalui Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar pada 11 Mei 2025.

Font +
Font -

New Videos

Related UPdates

Popular

Quote of the Day

capture

Frank Sinatra

"The best revenge is massive success."
Load More >