UPdates—Wali Kota Makassar, Munafri "Appi" Arifuddin melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kantor Gabungan Dinas (Gadis). Dalam sidak itu, Appi menyampaikan beberapa kritik dan kekecewaannya.
You may also like : Sempat Dibantah Mendag, Mentan Amran Buktikan Isi MinyaKita tak Cukup 1 Liter
Dalam video yang dibagikan di akun Instagram pribadinya, sang wali kota terlihat berkeliling memeriksa kondisi kantor tersebut.
You might be interested : Walkot Makassar Appi Terbitkan Edaran Usaha Hiburan Malam Tutup Selama Ramadan 1446 H
Di salah satu ruangan, ia memeriksa WC. Saat Appi membuka pintu WC tersebut, kondisinya tampak gelap dan kotor. "Jorok," ujar Appi dalam video sebagaimana dipantau keidenesia.tv, Jumat, 11 Juli 2025.
Seorang pegawai terdengar mengatakan bahwa WC itu sudah tidak pernah lagi dipakai karena gelap.
Appi kemudian mendatangi ruangan lain dan menemukan pegawai tak bekerja. Di ruangan itu, ia juga mengeritik adanya jaring laba-laba di langit-langit. "Lawa-lawa (jaring laba-laba)," ujarnya seraya menunjuk ke bagian atas.
Wali Kota juga mengungkapkan bahwa di area lain di bagian bawah ia menemukan adanya bagian kantor yang bocor-bocor.
Masih di video yang sama, Appi mendatangi salah satu ruangan kepala dinas yang saat itu ternyata tidak berada di tempat.
"Kota ini tak bisa maju kalau fasilitas kerja belum memadai dan birokrasi yang kurang disiplin. Kantor pemerintahan harus menjadi contoh, mulai dari tata ruang, kebersihan, hingga etos kerja yang mencerminkan kesiapan melayani masyarakat," tulis Appi di Instagramnya.
"Sayangnya, saya mendapati wc yang kotor, plafon yang roboh, dan beberapa hal lain yang harus dibenahi. Bahkan saya mendapati kepala dinas tak berada di tempat," lanjutnya. Ia menegaskan bahwa hal seperti ini perlu dibenahi. "Karena kehadiran pimpinan sangat penting dalam membangun budaya kerja yang disiplin dan bertanggung jawab," tegasnya.
Arsip-arsip yang menumpuk di ruangan juga tak luput dari sorotannya. Menurutnya, solusinya hanya digitalisasi. "Digitalisasi juga harus jadi solusi untuk birokrasi yang baik," jelasnya.
Harapan Appi, semua elemen di Pemkot Makassar bisa berbenah. "Mari ki’ perbaiki bersama. Dimulai dari hal yang paling sederhana: hadir, peduli, dan bekerja sepenuh hati," tandasnya.