UPdates - Pelatih Bali United FC, Stefano Cugurra, mengumumkan akan mengakhiri kebersamaannya dengan tim berjuluk Serdadu Tridatu pada akhir musim BRI Liga 1 2024-2025. Keputusan tersebut disampaikan Teco usai Serdadu Tridatu kalah dari Persib Bandung.
You may also like : Jadwal Lengkap Pekan ke-17 Liga 1: Bali United vs Persebaya, PSM Makassar Tantang Persita
Pada pertandingan pekan ke-29 Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bali United, 18 April 2025, Bali United harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor 1–2. Hasil ini membuat Bali United sementara turun ke posisi ke-10 klasemen dengan 41 poin.
You might be interested : Striker PSM Makassar Balotelli Dapat Hukuman Tambahan Larangan Main 2 Laga dari PSSI
“Musim ini akan menjadi musim terakhir saya di Bali United. Saya ingin menyampaikan ini lebih awal kepada suporter dan manajemen agar mereka memiliki waktu untuk mempersiapkan pelatih baru,” ujar Teco dikutip Keidenesia dari laman resmi PT LIB, Sabtu, 19 April 2025.
Pelatih asal Brasil itu menjelaskan, kontraknya memang akan berakhir setelah kompetisi musim ini selesai. Dia juga telah berkomunikasi langsung dengan manajemen klub terkait keputusannya tersebut.
“Saya sudah bicara dengan manajemen. Kami sudah sepakat bahwa saya akan menyelesaikan tugas saya hingga kompetisi berakhir,” ujarnya.
Teco menegaskan tetap berkomitmen untuk memberikan hasil terbaik dalam lima pertandingan tersisa musim ini. Bali United masih akan menghadapi PSM Makassar, PSIS Semarang, Persija Jakarta, Madura United FC, dan Persebaya Surabaya.
“Saya masih punya lima pertandingan. Saya akan berusaha memberikan yang terbaik di laga-laga itu,” katanya.
Teco pertama kali bergabung dengan Bali United pada awal 2019. Di bawah asuhannya, tim ini sukses meraih dua gelar Liga 1 pada 2019 dan 2021/22. Ia juga menegaskan bahwa selama menjadi pelatih, ia bertanggung jawab atas semua hasil yang diraih tim baik menang, imbang, maupun kalah.