UPdates - Sebanyak 387 jemaah haji asal Sulawesi Selatan diberangkatkan ke Arab Saudi melalui Embarkasi Makassar. Dalam kloter ini, tercatat jemaah tertua asal Kabupaten Pinrang bernama Sulaeman Rotte, berusia 102 tahun.
You may also like : Berusia 102 Tahun, Ini Sosok Jemaah Haji Tertua di Rombongan Kabupaten Pinrang
Jemaah yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 2 ini dilepas secara resmi oleh Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Makassar, H. Ali Yafid, di Aula Mina, Asrama Haji Sudiang, Makassar, Jumat, 2 Mei 2025.
Jemaah kloter 2 terdiri atas 324 orang asal Kabupaten Pinrang, 14 orang asal Kota Makassar, serta 4 petugas kloter dan 2 petugas daerah. Mereka diberangkatkan menuju Tanah Suci dengan pesawat Boeing 777 GIA1102 pada pukul 11.58 WITA.
Dalam sambutannya, Ali Yafid mengingatkan para jemaah untuk menjaga akhlak, etika, dan norma selama berada di Tanah Suci. Ia menekankan pentingnya menjaga nama baik Indonesia di hadapan masyarakat internasional.
"Sesampainya di Arab Saudi, kita adalah jemaah haji Indonesia. Jaga akhlak, etika, norma, dan tata krama. Kita harus berperilaku baik di negeri orang demi menjaga nama baik bangsa," ujar Ali Yasid dikutip Keidenesia dari laman resmi Kemenag Sulsel, Jumat, 2 Mei 2025.
Dia juga mengimbau para jemaah untuk menjaga kekompakan dan saling membantu selama menjalankan rangkaian ibadah haji yang panjang, serta menuntut kesabaran dan keikhlasan.
"Semoga bapak dan ibu kembali ke tanah air dalam keadaan sehat dan hajinya diterima, menjadi haji yang maqbul dan mabrur," ucap Ali Yafid.
Turut hadir dalam prosesi pelepasan tersebut Kepala Bidang Penerimaan dan Pemberangkatan Jemaah H. Muh. Yunus, Kepala Bidang Layanan Jamaah Lansia dan Disabilitas H. Abdul Gaffar, serta Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pinrang H. Irfan Daming.