Striker PSM Makassar Panaskan Persaingan Top Skor Liga 1 2024-2025

24 February 2025
Font +
Font -

UPdates - Striker PSM Makassar, Nermin Haljeta menambah panasnya persaingan di daftar top skor Liga 1 2024-2025. Namanya yang sempat memimpin daftar top skor di awal musim kembali moncer usai mencetak gol kemenangan atas Persija Jakarta.

You may also like : snapinsta.app 471486653 446494261852580 385957711449516476 n 1080Klasemen Lengkap Liga 1: Persib Memimpin, PSM Makassar Terjun Bebas ke Posisi 11

Gol yang dicetak Haljeta pada menit ke-60 membawa PSM Makassar sekaligus memberik kemenangan 1-0 atas Persija di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu, 23 Februari 2025. 

You might be interested : 4f6a7aa7362ff53694b9942c6c8d18a1 ed2dfe9480029632b5d25b5049a51b17 img 20240830 wa0020Jadwal Lengkap Pekan ke-13 Liga 1: Bali United vs PSM Makassar, Persebaya Jamu Arema FC

Tak hanya memenangkan PSM, posisinya pun kini kembali naik bersaing di daftar top skor. Nermin Haljeta kini kembali menempati peringkat kesepuluh dengan koleksi 8 gol, setara dengan Mario Ogboe dari Persita Tangerang. 

Di atasnya, ada Privat Mbarga (Bali United) dan Alexsandro (PSBS Biak) dengan torehan 9 gol. Posisi teratas sementara ini masih ditempati oleh Alex Martins dari Dewa United dengan 18 gol. 

Gustavo Almeida dari Persija Jakarta berada di posisi kedua dengan 15 gol, sementara Dalberto dari Arema FC menempati peringkat ketiga dengan 12 gol.

Selain itu, beberapa pemain dengan 11 gol, yakni Tyronne (Persib Bandung), Gustavo Tocantins (PSS Sleman), dan Lulinha (Madura United), turut meramaikan persaingan.

Bukan tidak Mungkin Nermin Haljeta bisa menempel para pesaingnya tersebut. Sebab Juku Eja masih menyisakan beberapa laga di kompetisi tertinggi Indonesia tersebut.

Berikut daftar top skor sementara Liga 1 2024/2025 hingga pekan ke-24:

18 Gol 

  • Alex Martins (Dewa United)

15 Gol 

  • Gustavo Almeida (Persija Jakarta)

12 Gol

  • Dalberto (Arema FC)

11 Gol

  • Tyronne (Persib Bandung)
  • Gustavo Tocantins (PSS Sleman)
  • Lulinha (Madura United)

10 Gol

  • Egy Maulana Vikri (Dewa United)

9 Gol

  • Privat Mbarga (Bali United)
  • Alexsandro (PSBS Biak)

8 Gol

  • Nermin Haljeta (PSM Makassar)
  • Mario Ogboe (Persita Tangerang)
Font +
Font -

New Videos

Related UPdates

Popular

Quote of the Day

capture

Frank Sinatra

"The best revenge is massive success."
Load More >