UPdates - Perebutan kursi Ketua DPW PAN Sulawesi Selatan (Sulsel) dipastikan akan berlangsung sengit. Sejumlah kepala daerah dan ketua DPD di Sulsel ikut mencalonkan diri dalam kontestasi tersebut.
You may also like : Catat! Semua Korban Begal di Jalanan Dapat Santunan dari PT Jasa Rahardja
Dirangkum Keidenesia, Rabu, 19 Maret 2025, pendaftaran calon Ketua DPW PAN Sulsel untuk Musyawarah Wilayah (Muswil) telah ditutup sejak Senin, 17 Maret 2025 malam. Hasilnya, terdapat 10 kader yang mendaftar sebagai calon formatur ketua DPW PAN Sulsel.
Para calon ketua ini akan bertarung melawan petahana Ketua DPW PAN Sulsel, Ashabul Kahfi. Di antara pendaftar terdapat dua bupati yang turut mencalonkan diri, yakni Bupati Gowa sekaligus Ketua PAN Gowa, Husniah Talenrang, dan Bupati Maros sekaligus Ketua PAN Maros, Chaidir Syam.
Selain mereka, Wakil Bupati Bulukumba yang juga Ketua PAN Bulukumba, Edy Manaf, turut mendaftar. Beberapa pengurus DPW PAN Sulsel juga ikut bersaing, seperti Sekretaris DPW PAN Sulsel, Jamaluddin Jafar.
Kemudian ada Wakil Ketua PAN Sulsel, Usman Lonta, dan Ketua Bappilu PAN Sulsel, Irfan AB. Tak ketinggalan, Ketua DPD PAN Pinrang, Andi Patoppoi, Ketua DPD PAN Takalar, Siradjuddin Kamil, serta kader PAN Sulsel, Jabal Nur.
Panitia Muswil DPW PAN Sulsel segera mengirimkan berkas pendaftaran para calon tersebut ke DPP PAN. Saat ini, panitia masih menunggu arahan dari DPP mengenai tahapan selanjutnya, termasuk jadwal Muswil PAN Sulsel.
Untuk diketahui, pemilihan Ketua DPW PAN Sulsel tidak akan digelar secara terbuka melalui Muswil. Sebab, Ketua DPW terpilih akan ditentukan langsung oleh DPP PAN.