Harga tiket nonton MotoGP Mandalika 2025 (Foto: web tribunlombok.com).

Beli Tiket MotoGP Mandalika 2025 di Makassar, Ada Diskon sampai 50%

24 March 2025
Font +
Font -

UPdates - Mandalika Grand Prix Association (MGPA) bersama Injourney Tourism Development Corporation (ITDC) memberikan kesempatan istimewa bagi warga Makassar dengan menawarkan diskon hingga 50% untuk tiket MotoGP Mandalika 2025. Program ini berlaku hingga 30 April 2025.

Dirangkum Keidenesia, Senin, 24 Maret 3025, Makassar dipilih sebagai lokasi khusus karena sebelumnya tercatat sebagai salah satu kota dengan penonton terbanyak pada ajang MotoGP.

Selain itu, hubungan baik antara MGPA, ITDC, dan Sulawesi Selatan turut menjadi alasan pemilihan Makassar sebagai target promosi tiket ini.

Untuk diskon hanya berlaku untuk pembelian tiket presale yang dapat dilakukan melalui situs resmi www.themandalikagp.com. Pembelian dapat Pembelian tiket presale ini terbatas mulai 23 Maret hingga 30 April 2025.

Warga Makassar diimbau untuk segera memanfaatkan kesempatan. Pasalnya, tidak ada diskon yang akan diberikan menjelang pelaksanaan acara pada 3-5 Oktober 2025.

Berikut harga tiket presale dengan diskon 50% yang dapat dibeli warga Makassar:

  • Regular Grandstand (Zona E, G, H, dan I): Rp 400.000, diskon 50%, menjadi Rp 200.000
  • Premium Grandstand (Zona B, C, J, dan K): Rp 800.000, diskon 50%, menjadi Rp 450.000
  • Premium Grandstand (Zona A): Rp 875.000
  • VIP Luxury Tent (Zona T1, D, F, dan G): Rp 6,2 juta
  • VIP Deluxe Class: Rp 12 juta
Font +
Font -

New Videos

Related UPdates

Popular

Quote of the Day

gettyimages 635752305 e1610538598206 copy 48e2

Helen Keller

“Anda tidak akan pernah belajar sabar dan berani jika di dunia ini hanya ada kebahagiaan.”
Load More >