UPdates—Sejarah tercipta di Qingdao. Tim bulutangkis Indonesia untuk pertama kalinya meraih gelar Badminton Asia Mixed Team Championships (BAMTC).
Keberhasilan itu dicatatkan di BAMTC 2025 yang berlangsung di China, Minggu, 16 Februari 2025 hari ini. Melengkapi torehan hebat itu, tim bulutangkis Indonesia mengalahkan tuan rumah di partai puncak.
Pasangan ganda campurna, Rinov Rivaldy/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi penyumbang poin pertama bagi Indonesia. Mereka mengalahkan Gao Jia Xuan/Wu Meng Ying dua gim langsung, 21-11 dan 21-13.
Tunggal putra Alwi Farhan kemudian membawa Indonesia memimpin 2-0. Di final, Alwi menaklukkan Hu Zhe An juga dalam pertarungan stright game, 21-15 dan 21-13.
Putri Kusuma Wardani yang turun di partai ketiga harus mengakui keunggulan tunggal putri China, Xu Wen Jing. Putri KW kalah 12-21 dan 13-21 dan mengubah skor menjadi 2-1.
China mencoba menyamakan kedudukan. Namun, ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin tampil luar biasa untuk memastikan tim bulutangkis Indonesia meraih podium tertinggi.
Pada pertandingan keempat ini, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin mengalahkan Chen Xu Jun/Huang Di dua set langsung, 21-15 dan 21-9. Dengan hasil ini, Indonesia unggul 3-1. Selamat!