Wali Kota, Munafri "Appi" Arifuddin memimpin langsung pembagian seragam gratis untuk pelajar SD dan SMP, Senin, 21 Juli 2025 kemarin. (Foto: Pemkot Makassar)

Emak-Emak di Makassar Puas Seragam Gratis, Yang Punya Anak SMA Minta Juga, Daerah Lain Didesak

22 July 2025
Font +
Font -

UPdates—Pemerintah Kota Makassar merealisasikan program seragam sekolah gratis bagi SD dan SMP yang menjadi janji Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika saat Pilwalkot 2024. Emak-emak pun puas.

You may also like : img 8911Target Selesai 2028, Ternyata Begini Rencana Tahapan dan Anggaran Stadion Untia Makassar

Pembagian perdana 1.000 seragam gratis ini dilakukan di delapan sekolah pada Senin, 21 Juli 2025. Wali Kota, Munafri "Appi" Arifuddin memimpin langsung pembagian seragam ini.

"Kami turun langsung menyerahkan seragam merah-putih dan biru-putih kepada siswa baru SD dan SMP negeri—sebagai bagian dari program prioritas Pemkot Makassar dalam mewujudkan pendidikan yang inklusif dan berkeadilan," tulis Appi di akun Instagram pribadinya sebagaimana dilansir keidenesia.tv, Selasa, 22 Juli 2025.

"Pada tahap awal ini kami mulai dengan delapan sekolah. Tahap selanjutnya kami perluas cakupannya. Program ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi orang tua, menjamin hak anak atas pendidikan, dan memastikan tak ada lagi siswa tertinggal hanya karena urusan seragam sekolah," lanjutnya.

Appi percaya program ini bisa sedikit mengurangi beban warga. "Kini, beban itu sedikit terangkat—memberi ruang bagi para orang tua untuk lebih fokus mendampingi tumbuh kembang buah hati mereka," kata Appi.

Usai pembagian perdana ini, emak-emak di Makassar menyampaikan rasa puas dan senangnya. Mereka memuji Appi dan Aliyah yang langsung merealisasikan janji politiknya di tahun pertama kepemimpinan mereka.

Berbagai komentar pujian dan ucapan terima kasih disampaikan emak-emak di unggahan Appi.

Emak-emak lain menanyakan kapan pembagian seragam gratis dilakukan di sekolah-sekolah lainnya di Makassar.

Menurut pengumuman Pemkot, distribusi lanjutan akan dilakukan pada Hari Anak Nasional 23 Juli 2025. Namun, belum diketahui sekolah mana yang akan mendapat pembagian seragam gratis tahap kedua ini.

Selain itu ada juga yang berharap pemkot melakukan hal sama untuk tingkat SMA. "Assalamualaikum pak..apakah tidak ada untuk anak SMA, padahal mahalnya mamo celana sama baju anak SMA," komentar salah satu warga yang kemudian mendapat penjelasan dari netizen lain bahwa SMA menjadi tanggung jawab provinsi.

Komentar lainnya meminta kabupaten dan kota lainnya di Sulsel mencontoh apa yang sudah dilakukan Pemkot Makassar.

Di luar apresiasi positif pada pemkot Makassar dan harapan agar program ini bisa diikuti daerah lainnya di Sulsel, ada juga yang mempertanyakan nasib orang tua yang sudah telanjur membayar uang seragam yang dibeli di sekolah sebelum keluarnya surat edaran larangan jual beli seragam dan atribut di semua sekolah. Ada juga yang mempertanyakan praktik jual beli yang masih terjadi di sekolah.

Font +
Font -

New Videos

Related UPdates

Popular

Quote of the Day

capture

Abraham Lincoln

"Cara terbaik untuk memprediksi masa depan adalah dengan menciptakannya."
Load More >