
UPdates—Liga Europa sudah menuntaskan 18 pertandingan matchday keempat fase liga Jumat, 7 November 2025.
You may also like :
Jadwal Matchday ke-7 Liga Champions Tengah Pekan Ini
Wakil Inggris, Aston Villa yang menjamu Maccabi Tel Aviv menang 2-0 berkat gol Ian Maatsen di menit 45+1 dan penalti Doyell Malen pada menit ke-59.
You might be interested :
Hasil Liga Inggris, Italia, Spanyol, Jerman, dan Prancis Sabtu – Minggu
Skor sama dicatatkan jagoan Italia, AS Roma di Ibrox Stadium kandang Rangers. Dua gol AS Roma dicetak Matias Soulè di menit 13 dan Lorenzo Pellegrini pada menit ke-36.
Klub Jerman, Stuttgart juga menang 2-0 atas wakil Belanda, Feyenoord. Bilal El Khannouss membuka skor di menit 84 yang digandakan Deniz Undav pada menit 90+1.
Real Betis yang menjadi wakil Spanyol sementara itu menekuk raksasa Prancis, Lyon juga dengan skor 2-0. Dua gol Betis dicetak Abde Ezzalzouli di menit ke-30 dan Antony pada menit ke-35.
Berdasarkan hasil matchday keempat, FC Midtjylland masih memimpin klasemen dengan 12 poin. Mereka dibuntuti Freiburg dan Ferencvárosi TC yang sama-sama mengoleksi 10 poin.
Celta Vigo, Braga, Aston Villa, dan Lyon dengan 9 poin di posisi 4 hingga 7. Melengkapi 8 besar yang jadi zona lolos langsung ke babak 16 besar ada Viktoria Plzen dengan 8 poin.
Selengkapnya, berikut hasil pertandingan matchday keempat Liga Europa sebagaimana dilansir Keidenesia.tv dari situs UEFA, Jumat, 7 November 2025:
Basel 3-1 FCSB
Crvena zvezda 1-0 Lille
Dinamo Zagreb 0-3 Celta Vigo
Malmo FF 0-1 Panathinaikos
Midtjylland 3-1 Celtic
Nice 1-3 Freiburg
Salzburg 2-0 G.A. Eagles
Sturm Graz 0-0 Nottingham
Utrecht 1-1 FC Porto
Aston Villa 2-0 Maccabi Tel Aviv
Real Betis 2-0 Lyon
Bologna 0-0 Brann
Braga 3-4 Genk
Ferencvaros 3-1 Ludogorets
PAOK 4-0 Young Boys
Plzen 0-0 Fenerbahce
Rangers 0-2 AS Roma
Stuttgart 2-0 Feyenoord