UPdates—Rupiah mendadak perkasa dan membuat heboh Tanah Air. Nilai tukar dolar AS terhadap mata uang rupiah (IDR) tiba-tiba menjadi hanya Rp8.170,65 di laman mesin pencari Google.
You may also like : Ini Lokasi-Jadwal Penukaran Uang Baru di Sulsel Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Sebagaimana dilansir keidenesia.tv dari berbagai sumber pada Minggu, 2 Februari 2025, pihak Google dan Bank Indonesia (BI) sudah memberikan klarifikasi terkait kurs yang menghebohkan tersebut. Mereka menyebut itu data yang tidak akurat.
"Kami menyadari adanya masalah yang memengaruhi informasi nilai tukar Rupiah (IDR) di Google Search. Data konversi mata uang berasal dari sumber pihak ketiga. Ketika kami mengetahui ketidakakuratan, kami menghubungi penyedia data untuk memperbaiki kesalahan secepat mungkin," kata perwakilan Google Indonesia dilansir dari CNBC Indonesia.
Memang, di laman resmi Google Finance, ada beberapa mitra pihak ketiga yang digandeng Google untuk menyediakan data terkait saham dan konversi mata uang dan perusahaan mesin pencari yang didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin pada tahun 1998 itu tidak bisa menjamin akurasi dari nilai tukar yang ditampilkan.
Pihak Bank Indonesia melalui Kepala Departemen Komunikasi BI, Ramdan Denny Prakoso juga memastikan adanya kekeliruan di sistem Google.
"Level nilai tukar USD/IDR Rp8.100an sebagaimana yang ada di Google bukan merupakan level yang seharusnya," jelasnya.
Dilansir keidenesia.tv dari wise.com, per hari ini, Minggu, 2 Februari 2025, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di angka Rp16.300.
Ambruknya nilai tukar dolar dan mata uang asing lainnya di Google mendapat reaksi besar publik. Netizen ramai-ramai membagikan tangkapan layar kurs rupiah terhadap dolar yang mendadak jadi Rp8.170,65 tersebut.
"DOLLAR TERJUN BEBAS, CUMA DIHARGAI 8 RB AN Fenomena apa ini?" tulis pengguna X dengan akun bernama @Subur0204 sebagaimana dipantau keidenesia.tv pada Minggu pagi.
"Pemerintahan pak @prabowo dan mas @gibran_tweet sudah berhasil membuat nilai 1 US dollar menjadi 8rb Rupiah. Keren sekali presiden & wakilku, baru sebentar menjabat tapi sudah mengukuhkan posisinya sbagai pemerintahan terbaik negara ini," kata pemilik akun @jasontoddreveng.
"ini bener nilai dolar cuma segini? mau nimbun dollar kalo beneran cuma 8 ribuan," ujar akun @itzzmeedinddd.
Aktivis, Nicho Silalahi juga turut berkomentar di akun X-nya, @Nicho_Silalahi. "Wah hebat Pemerintah pak @prabowo ga pakai omon² 1 dolar langsung Rp. 8.170,65, Ga kayak rezim mu @jokowi yang tidak pernah dibawah 13 ribu perdolarnya," tulis Nicho.