Mudik di natal dan tahun baru di pelabuhan Seokaro Hatta Makassar (Foto: Web kibrispdr.org).

Mudik Lebaran 2025, Arus Penumpang di Pelabuhan Makassar Diprediksi Capai 117.683

11 March 2025
Font +
Font -

UPdates - Arus penumpang mudik Lebaran Idul Fitri 2025 di Pelabuhan Soekarno Hatta, Makassar, diprediksi akan mengalami peningkatan signifikan. Diperkirakan, total penumpang yang melalui pelabuhan ini mencapai 117.683 orang, naik 3.428 orang dibandingkan tahun sebelumnya yang tercatat 114.255 orang.

You may also like : mudik ilustrasiBekerja dari Mana Saja, DPR Dukung Konsep WFA saat Mudik Lebaran dan Nyepi 2025

Dirangkum Keidenesia, Selasa, 11 Maret 2035, Pelabuhan Soekarno Hatta menjadi salah satu titik yang paling sibuk selama musim mudik, mengingat tingginya animo masyarakat yang memilih moda transportasi laut untuk perjalanan menuju kampung halaman.

Selain Makassar, sejumlah pelabuhan lain di bawah pengelolaan Pelindo Regional 4 juga diperkirakan akan mengalami lonjakan penumpang.

Pelabuhan Balikpapan, misalnya, diprediksi akan melayani 96.478 penumpang, meningkat dari 93.668 orang tahun lalu. Sementara itu, Pelabuhan Ambon diperkirakan akan melayani 92.900 penumpang, naik dari 90.194 orang.

Kemudian Pelabuhan Parepare diperkirakan akan mengalami kenaikan dari 82.328 orang menjadi 84.798 orang. Pelabuhan Ternate juga diperkirakan akan mengalami lonjakan penumpang dari 62.909 orang menjadi 64.796 orang.

Secara keseluruhan, arus penumpang di seluruh pelabuhan yang dikelola Pelindo Regional 4 diprediksi akan meningkat sebesar 3% dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, pihak pelabuhan telah mempersiapkan berbagai fasilitas pendukung, termasuk peningkatan ruang tunggu penumpang. Selain itu, sistem keselamatan dan keamanan juga diperkuat dengan melakukan inspeksi rutin terhadap fasilitas dan kesiapan operasional kapal.

Arus mudik Lebaran tahun ini diperkirakan mulai terjadi pada H-15, dan pihak pelabuhan juga memperkirakan adanya peningkatan kapal yang melayani rute-rute utama. Pelabuhan Manado, misalnya, diprediksi akan melayani 161 kapal, naik dari 153 kapal tahun lalu.

Pelabuhan Ternate dan Pelabuhan Ambon juga diperkirakan akan mengalami peningkatan jumlah kapal, masing-masing dari 143 menjadi 150 kapal dan dari 105 menjadi 110 kapal. Pelabuhan Kendari dan Pelabuhan Makassar juga diperkirakan akan melayani lebih banyak kapal pada musim mudik tahun ini.

Dengan persiapan yang matang, diharapkan arus mudik Lebaran 2025 dapat berjalan lancar dan aman bagi seluruh penumpang.

Font +
Font -

New Videos

Related UPdates

Popular

Quote of the Day

abdullah ibnu masud

Ibnu Mas’ud

"Sabar memiliki dua sisi. Sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah."
Load More >