
UPdates – Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M)4,8 mengguncang wilayah Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, Kamis, 20 November 2025, sekitar pukul 08.15 WITA.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan lokasi gempa berada di darat 40 km barat daya Parigi Moutong, pada titik koordinat 0,56 Lintang Utara dan 120.44 Bujur Timur.
BMKG juga menjelaskan bahwa kedalaman gempa 10 Km. Gempa ini turut dirasakan (Skala MMI) III di Tolitoli, jelas BMKG. Hingga ini berita ini dibuat, belum ada laporan dampak kerusakan maupun adanya korban akibat gempa ini.
You might be interested :
Prakiraan Cuaca Hari Ini, 27 Juli: Luwu Utara dan Luwu Timur Diguyur Hujan di Minggu Siang
"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," pesan BMKG.