Peserta seleksi CPNS di Kalimantan Utara. (Foto: Galeri InfoPublik)

Pengumuman Hasil CPNS 5-12 Januari 2025, Ini Jadwal Lengkap hingga Penetapan NIP

4 January 2025
Font +
Font -

UPdates—Seluruh rangkaian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 sudah selesai. Tahapan kini memasuki pengumuman hasil tes yang akan dimulai besok, Minggu, 5 Januari 2025 hingga pekan depan.

You may also like : snapinsta.app 472724324 972202051421687 6222578624608777304 n 1080Eks Pj Gubernur Sulsel, Zudan Arif Fakrulloh Dilantik Jadi Kepala BKN Gantikan Haryomo Dwi Putranto

Seperti diketahui, CPNS 2024 melalui tiga tahapan seleksi. Ketiga tahapan itu yakni Seleksi Administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Tahapan SKB CPNS dimulai sejak 9 Desember lalu. Setelah tes SKB ditutup pada 20 Desember, panitia akan mengintegrasikan nilai SKD dan SKB untuk menentukan peserta lolos CPNS 2024.

Hasil pengolahan nilai SKD dan SKB akan menjadi pengumuman kelulusan CPNS 2024. Adapun pengumuman ini akan dijadwalkan pada 5-12 Januari 2025.

Setelah pengumuman, peserta akan memasuki periode masa sanggah pada 13-15 Januari 2024. Kemudian barulah pengumuman final CPNS 2024 bisa diakses publik.

Berikut jadwal pengumuman CPNS 2024 hingga penetapan Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil (NIP) CPNS berdasarkan surat edaran Badan Kepegawaian Negara (BKN) sebagaimana dilansir keidenesia.tv dari RRI.co.id, Sabtu, 4 Januari 2025:

  1. Pengumuman hasil CPNS 2024: 5-12 Januari 2025
  2. Masa sanggah hasil CPNS 2024: 13-15 Januari 2025
  3. Jawab sanggah hasil CPNS 2024: 13-19 Januari 2025
  4. Pengolahan seleksi hasil sanggah : 15-20 Januari 2025
  5. Pengumuman hasil seleksi CPNS 2024 pascasanggah: 16-22 Januari 2025
  6. Pengisian daftar riwayat hidup (DRH) nomor induk pegawai (NIP) CPNS: 23 Januari-21 Februari 2025
  7. Usul penetapan NIP CPNS: 22 Februari-23 Maret 2025
Font +
Font -