UPdates - Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare telah menetapkan tarif sewa Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) sebesar Rp 25 juta per pertandingan untuk PSM Makassar. Tarif ini akan berlaku mulai pertandingan PSM di stadion yang kini menjadi markas mereka.
You may also like : Lagi! PSM Makassar Batal Jamu Persija di Stadion BJ Habibie gegara Renovasi Molor
Berdasarkan informasi yang dirangkum Keidenesia pada Selasa, 4 Maret 2025, tarif tersebut ditetapkan mengacu pada Peraturan Daerah Nomor 12 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah.
You might be interested : Rumor Transfer Liga 1: Pemain Keturunan Indonesia Segera Merapat ke Persis Solo
Dalam peraturan tersebut, sewa Stadion BJ Habibie ditetapkan sebesar Rp 25 juta untuk pertandingan malam hari. Sementara untuk pertandingan di siang dan sore hari dikenakan tarif Rp 20 juta.
Pemkot Parepare sendiri mendukung penggunaan Stadion BJ Habibie sebagai markas PSM Makassar. Selain itu, Pemkot juga akan membantu dalam hal pembersihan stadion sebelum pertandingan.
Pemkot Parepare juga memastikan kesiapan untuk kembali menjadi tuan rumah pertandingan Liga 1 dengan menggunakan stadion yang telah direnovasi tersebut.
Kini, Pemkot Parepare hanya menunggu hasil asesmen dari PSSI dan Polda Sulsel terkait kelayakan penggunaan Stadion BJ Habibie.