Ilustrasi hari dongeng (Foto: Web RRI.com).

Sejarah Hari Ini, 28 November: Hari Dongeng Nasional Indonesia

28 November 2024
Font +
Font -

UPdates - Setiap tanggal 28 November, Indonesia memperingati Hari Dongeng Nasional. Peringatan ini mengangkat pentingnya dongeng sebagai bagian dari budaya Indonesia yang diwariskan secara turun-temurun.

Dirangkum Keidenesia dari berbagai sumber, Kamis, 28 November 2024, Hari Dongeng Nasional pertama kali diperingati pada tahun 2015, setelah ditetapkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan saat itu, Anies Baswedan.

Peringatan tersebut dimulai dengan deklarasi Hari Dongeng Nasional yang dilakukan di Perpustakaan Kemendikbud, Jakarta, bersama Forum Dongeng Nasional serta komunitas-komunitas dongeng lainnya.

Peringatan ini tidak hanya berlangsung di Jakarta, tetapi juga di berbagai kota di Indonesia, seperti Bogor, Lampung, Ponorogo, NTB, Bandung, Makassar, Saparua, Banjarmasin, Pinrang, dan Surabaya.

Selain itu, Hari Dongeng Nasional juga menjadi momen untuk memberikan penghargaan kepada Pak Raden, seorang tokoh penting dalam dunia dongeng Indonesia.

Nama asli Pak Raden adalah Drs. Suyadi, seorang seniman dan penggiat dongeng yang dikenal luas sebagai pencipta karakter Si Unyil. Pak Raden yang lahir pada 28 November 1932 di Jember, diabadikan sebagai simbol dari peringatan Hari Dongeng Nasional, sebagai bentuk penghargaan atas kontribusinya dalam mengembangkan budaya dongeng di Indonesia.

Dongeng, merupakan cerita prosa rakyat fiktif, memiliki daya tarik khusus karena sering kali mengandung pesan moral dan hiburan, terutama bagi anak-anak.

Meskipun cerita-cerita ini dianggap tidak benar-benar terjadi, namun dongeng tetap memiliki peran penting dalam kehidupan sosial masyarakat.

Font +
Font -