(foto:Dok.PemkotMakassar)

Sulap Mobil Bekas Jadi Armada Sosial, Munafri Luncurkan Kendaraan Operasional TRC Saribattang

15 January 2026
Font +
Font -

UPdates - Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin melaunching enam unit kendaraan operasional Tim Reaksi Cepat (TRC) Saribattang Dinas Sosial Kota Makassar di Anjungan Pantai Losari, Rabu (14/1/2026).

Keenam mobil operasional yang digunakan untuk menunjang penanganan anak jalanan (anjal), penyaluran bantuan sosial, hingga kegiatan penjangkauan dan razia terpadu ini sebelumnya adalah mobil-mobil bekas yang dimanfaatkan menjadi kendaraan operasional yang layak pakai.

Munafri Arifuddin mengapresiasi inovasi Dinas Sosial Kota Makassar yang berhasil memanfaatkan aset kendaraan menganggur menjadi armada operasional penjangkauan sosial.

You might be interested : captureDinas Sosial, Polrestabes Makassar dan Satpol PP Tertibkan Gepeng & Anjal

“Menurut saya, ini sesuatu yang sangat kreatif yang dilakukan oleh teman-teman di Dinas Sosial. Ini memperlihatkan bahwa ketika ada niat dan upaya, insya Allah akan berbuah hasil yang baik,” ujarnya, dilansir Keidenesia.TV dari laman Pemkot Makassar, Kamis, 15 Januari 2026.

Munafri menegaskan bahwa langkah ini seharusnya menjadi contoh bagi organisasi perangkat daerah (OPD) lainnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie, menjelaskan bahwa kendaraan operasional yang diluncurkan merupakan hasil optimalisasi aset pemerintah daerah yang sebelumnya tidak dimanfaatkan secara maksimal.

“Saya hanya ingin menyampaikan bahwa dengan adanya mobil ini, sangat membantu teman-teman di rehabilitasi sosial (resos) dalam melakukan penjangkauan,” jelasnya.

TRC Saribattang merupakan tim gabungan yang melibatkan Dinas Sosial Kota Makassar, Kepolisian, Satpol PP, serta unsur TNI.

Selain anak jalanan, TRC Saribattang juga melakukan penanganan terhadap kelompok rentan lainnya, seperti orang terlantar dan lanjut usia yang tidak memiliki keluarga atau tempat tinggal.

 

Font +
Font -

New Videos

Related UPdates

Popular

Quote of the Day

capture

Bertrand Russell

“Perang tidak menentukan siapa yang benar, hanya siapa yang tersisa.”
Load More >