Persik Kediri vs PSM Makassar (Foto: IG PSM Makassar).

Statistik PSM Makassar Usai Tahan Imbang Persik Kediri 2-2 di Liga 1

12 March 2025
Font +
Font -

UPdates - PSM Makassar harus puas dengan hasil imbang 2-2 saat bertandang ke markas Persik Kediri pada pekan ke-27 Liga 1 musim 2024-2025. Berikut ini ulasan statistik pertandingan Juku Eja usai hasil imbang tersebut.

You may also like : img 20250311 234615Hasil Liga 1: PSM Makassar Tahan Imbang Persik Kediri 2-2

Duel antara Persik Kediri dan PSM Makassar berlangsung di Stadion Soepriadi, Blitar, pada Selasa, 11 Maret 2025. PSM Makassar sempat unggul lebih dulu berkat gol bunuh diri Rohit Chand di awal babak pertama.

You might be interested : img 20250311 234615Hasil Liga 1: PSM Makassar Tahan Imbang Persik Kediri 2-2

Namun, tuan rumah mampu membalikkan keadaan melalui gol Ze Valente pada akhir babak pertama dan Vava Mario Yagalo di menit ke-61 babak kedua. PSM kemudian berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit 90+4 lewat gol Abdul Rahman.

Secara statistik, Persik Kediri mendominasi jalannya pertandingan. Tim tuan rumah menguasai 56 persen penguasaan bola, sementara PSM Makassar hanya mencatatkan 44 persen.

Persik Kediri juga lebih banyak menciptakan ancaman. Total ada 15 tembakan dilakukan Persik, 8 di antaranya mengarah ke gawang PSM Makassar.

Sebaliknya, PSM Makassar yang tampil tanpa pelatih kepala Bernardo Tavares tampak kesulitan dalam menjalankan taktik permainan. PSM hanya mampu mencatatkan 3 tembakan tepat sasaran dari 13 percobaan.

Meski demikian, pertahanan kokoh PSM yang digalang oleh Yuran Fernandes dan Aloisio Neto mampu menghalau serangan Persik Kediri.

PSM tercatat melakukan 20 tekel, 20 intersep, dan 8 sapuan. Sementara itu, Persik Kediri mencatatkan 14 tekel, 25 intersep, dan 15 sapuan.

Hasil imbang ini membuat Persik Kediri tertahan di posisi ke-12 dengan 35 poin, sementara PSM Makassar naik ke posisi ke-7 dengan koleksi 40 poin.

Berikut Statistik Persik Kediri vs PSM Makassar:

snapinst.app 483363134 18294969667175380 1861955948690129174 n 1080

Statistik pertandingan Persik Kediri vs PSM Makassar (Foto: IG liga1match).

Font +
Font -

New Videos

Related UPdates

Popular

Quote of the Day

abdullah ibnu masud

Ibnu Mas’ud

"Sabar memiliki dua sisi. Sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah."
Load More >